.
Diberdayakan oleh Blogger.

Selasa, 31 Januari 2017

5 Jurus Mudah Meningkatkan Daya Saing Usaha Dagang Anda Agar Lebih Laris




Dalam dunia bisnis maupun perdagangan, adanya persaingan yang ketat adalah faktor yang tidak dapat dihindari.

Dalam hal ini agar bisnis atau usaha dagang kita dapat tetap bertahan atau bahkan diharapkan bisa lebih laris dan lebih maju dibanding para kompetitor, maka mengenali keunggulan para pesaing dan melakukan intropeksi dan improvisasi usaha sendiri adalah hal yang sangat perlu dan urgent untuk dilakukan.

Nah, dalam kesempatan kali ini, admin akan mencoba menuliskan beberapa tips sederhana yang pastinya akan sangat mempengaruhi eksis tidaknya, serta maju dan tidaknya bisnis dalam kaitannya dengan persaingan usaha dengan para kompetitor.

Sehingga dengan mengetahui dan memahami situasi tersebut diharapkan kita nanti melakukan langkah langkah yang diperlukan demi mempertahankan dan meningkatkan bisnis maupun usaha dagang kita.


Langsung saja pembaca, berikut adalah daftar dan ulasannya..

1. Lokasi Kitakah atau Para Pesaing Yang Lebih Strategis? 

Hal paling mendasar dan sangat menentukan cepat tidaknya usaha kita dikenal oleh para konsumen adalah faktor lokasi.

Pembaca perlu memperhatikan dengan baik lokasi dari para kompetitor (pesaing) bagi usaha anda. Hal ini terkait sifat para konsumen yang tidak ingin terlalu ribet untuk mendapatkan barang dan jasa yang mereka inginkan.

Agar lebih jelas apakah, akan admin berikan suatu gambaran sederhana, misalkan para pesaing anda membuka sebuah kafe atau warung kopi di suatu lokasi, maka pembaca bisa memperbandingkan.. misalnya

a. Apakah lokasi anda lebih mudah terlihat oleh para calon konsumen anda dibandingkan para kompetitor anda?

b. Apakah akses menuju kafe anda lebih mudah, lebih dekat dan lebih aman untuk dijangkau dibandingkan letak kafe atau warkop dari para pesaing anda di sekitar lokasi kafe anda?

dan lain sebagainya..

2. Harga Yang ditawarkan Kompetitor Lebih Murah? 


Lokasi strategis, barang berkualitas dan
 harga yang terjangkau akan menarik
para pembeli 

Ketika para pesaing anda mematok harga yang lebih murah, sehingga para konsumen bisa mendapatkan barang dan jasa dengan kualitas yang sama sebagaimana yang anda tawarkan kepada para konsumen anda, maka cepat -cepatlah untuk mengevaluasi usaha anda.

 Mengapa ?

Permasalahan harga termasuk faktor krusial dan sangat berpengaruh bagi kelangsungan usaha anda. Hal ini terkait sifat konsumen yang selalu mencari harga paling murah untuk mendapatkan barang dan jasa yang mereka inginkan pada suatu kuantitas dan kualitas tertentu.

Maka dari itu sangat perlu untuk benar benar menerapkan efisiensi yang cukup untuk mengatasi permasalahan harga tersebut. Cobalah rampingkan apa saja pengeluaran yang bisa anda potong untuk dapat menekan biaya produksi.

Misalnya dalam usaha kafe minuman.. apakah harga kulakan untuk bahan baku misalnya Kopi, Susu, Air Mineral, Sedotan selama ini masih terlalu mahal ataukah tidak?

Apakah anda mengambil untung terlalu besar dibandingkan para kompetitor yang selevel dengan anda ataukah tidak?

Atau misalnya, Apakah biaya sewa tempat bisnis anda terlalu mahal ataukah tidak?

dan lain sebagainya..

Mengapa mereka dapat menjual dengan lebih murah ? untuk mendapatkan jawabannya anda mungkin akan perlu melakukan pengamatan langsung dan penyelidikan lebih lanjut terhadap usaha para pesaing anda.

3. Barang Kompetitor Lebih Berkualitas? 

Sebagian konsumen sangat konsen terhadap kualitas suatu barang yang hendak mereka beli, sekalipun harga barang yang anda jual jauh lebih murah namun bila kualitasnya buruk, kemungkinan para konsumen untuk menjadi pelanggan tetap anda akan sangat kecil dan memilih berpaling kepada para pesaing anda.


4. Pelayanan Anda ataukah Pesaing yang Lebih Baik? 

Banyak jalan untuk merayu dan menggoda para konsumen agar mereka mau datang untuk memesan barang di pabrik anda, berlama lama berada di warung anda, maupun bolak balik datang ke toko anda.

Sekalipun lokasi anda lebih strategi, harga lebih murah, kualitas barang anda bagus namun jika pelayanan anda terhadap para konsumen buruk, tidak mungkin mereka betah dan mau datang kembali kepada anda.

Jadi berikanlah pelayanan terbaik untuk para konsumen anda agar tidak para pelanggan tidak lari ke para pesaing anda.


5. Mungkinkah Promosi Para Kompetitor Lebih Gencar? 

Promosi dan periklanan adalah jantung dari sebuah usaha, itulah mengapa selalu banyak antrian panjang iklan di televisi.

 Tanpa ada yang mengetahui bahwa anda menjual suatu barang dan jasa berkualitas dengan harga yang menarik dan menggiurkan, tidak mungkin orang  akan ada yang membeli maupun memakai jasa anda.

Hal inilah yang membuat sebuah perusahaan atau seorang pedagang bisa lebih cepat dikenal dan bisa lebih ramai dan laris dagangannya dibandingkan dagangan para pesaing yang lainnya.


Kiranya sekian dulu ulasan yang bisa admin
bagikan kepada para pembaca sekalian pada kesempatan kali ini.

 Janganlah lupa setiap usaha harus dibarengi dengan doa dan amal kebaikan, agar Tuhan Yang Maha Kuasa memerintahkan alam semesta agar selalu ramah, hoki dan kondusif bagi usaha kita. Jangan lupa berderma ya.. :)

Sekian dan Semoga Bermanfaat.

0 komentar

Posting Komentar

* Dipersilahkan bagi pembaca sekalian untuk memberikan tanggapan, kritik dan sarannya di kolom komentar agar blog ini bisa lebih baik lagi di masa mendatang.

* Komentar dari Robot spam serta yang mengandung Link Aktif di kolom komentar tidak akan ditampilkan.